Miskomunikasi, Penyebab Sengketa dalam Hubungan Interaksi Dokter dengan Pasien di Rumah Sakit
Keywords:
Miskomunikasi, Sengketa, Hubungan Interaksi, Dokter, PasienAbstract
Hubungan interaksi antara dokter dengan pasien merupakan hubungan yang sangat pribadi antara individu dengan individu yang didasarkan dengan rasa kepercayaan. Sengketa antara dokter dan pasien merupakan fenomena gunung es yang sangat banyak terjadi, tetapi yang muncul di permukaan hanya sedikit, karena berbagai sengketa tersebut bisa didamaikan. Tetapi, ada beberapa sengketa yang akhirnya masuk ke jalur hukum. Permasalahan penelitian ini adalah kapan lahirnya hubugan interaksi antara dokter dengan pasien serta apa saja penyebab terjadinya miskomunikasi yang menimbulkan sengketa antara dokter dengan pasien di rumah sakit. Penelitian ini menggunakan pendekatan sociolegal approach. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan interaksi antara dokter pasien terjadi pada saat pasien mengatakan keluhannya dan dokter menanggapi, atau secara tidak langsung menyatakan kesediaan untuk mengobati pasien. Penyebab terjadinya miskomunikasi adalah dikarenakan terjadinya perbedaan persepsi antara dokter dengan pasien dalam pelayanan medis yang diakibatkan tidak dilakukannya komunikasi yang baik dengan menggunakan Bahasa yang dapat dimengeti oleh pasien.